Senin, 23 Juli 2012

DIY eiffel bracelets

Hayy..
Kali ini aku mau tunjukin cara bikin Eiffel bracelets yang soo cute and easy..

Langsung aja yang kita butuhin :


Bahan :
1.Tali suede 2 warna (15-20cm)
2.Gantungan eiffel ( atau boleh yang lain )
3.Manik kayu
4.Penjepit
5.Lingkaran
6.Kail penghubung

Alat: Gunting & Tang

Naah kalau udah disiapin semua bahan nya tinggal kita rangkai deh 


1.Pertama kita masukin 3 manik kayu ke tali suede
2.Pasang lingkaran pada gantungan eiffel dan hubungkan ke manik-manik yang tadi sudah dimasukan ke tali.
3.Selanjutnya pasang penjepit di kedua ujung tali , dan pasang juga lingkaran serta kail penghubung.
4.Untuk hiasan tambahan , kita akan membuat rumbai-rumbai dengan cara membagi tali suede secara horisontal menjadi dua , kemudian jepit ujungnya.
5.Sambungkan rumbai-rumbai tersebut pada salah satu ujung gelang menggunakan rantai kecil.

Daaaannnn.... beginilah jadinya


 Soo cute :3 , hehehe

Ohya.. kalian bisa memodifikasi tali dan manik-maniknya dengan cara mebuat simpul se-kreatif kalian , dan juga bisa mengganti gantungan eiffel dengan gantungan lain. Aku juga bikin beberapa gelang seperti ini dengan gantungan lain , ini dia...


Lebih bagus kalo dipakai rame-rame kan ? OK, happy crafting all :)



∞Ariena


*yang mau tanya tentang bahan dan cara yg lebih detail bisa komen atau mention twitter @diaryarina , thankyou                            

2 komentar:

  1. wow, so cute..
    gantungan eiffel nya beli dimana yya?
    :)
    salam kenal.

    BalasHapus
  2. bahannya bahannya bisa dibeli dimana terus gantungannya bahannya apa ya?
    cute *_*

    BalasHapus